Brakk Brigadir Asep Solihin Patah Tulang Ditabrak Motor Mahasiswa

Kategori Berita

Iklan Semua Halaman

Masukkan kode iklan di sini. Direkomendasikan iklan ukuran 970px x 250px. Iklan ini akan tampil di halaman utama, indeks, halaman posting dan statis.

Brakk Brigadir Asep Solihin Patah Tulang Ditabrak Motor Mahasiswa

Minggu, 07 Juni 2015
Satelit9.info Bandung, - Tragis Risiko kerja sewaktu bertugas dialami Brigadir Asep Solihin. Anggota Unit Lantas Polsek Cinambo ini patah tulang setelah ditabrak sepeda motor bernopol Z 3732 LO berkecepatan tinggi yang dikemudikan seorang mahasiswa, Rizal Firdaus. Insiden kecelakaan berlangsung di kawasan Cinambo, Jalan Soekarno Hatta, Kota Bandung, Minggu (7/6/2015), pukul 16.10 WIB sore. Kejadian nahas tersebut bermula saat Asep melaksanakan tugas pelayanan dan pengaturan lalu lintas sore hari di sekitaran jalur putar arah. "Brigadir Asep melihat sepeda motor dikendarai Rizal melaju kencang dari arah barat ke timur di jalur cepat. Brigadir Asep memberi tanda sambil mengarahkan motor itu untuk memutar arah kembali ke arah barat," kata Kasubag Humas Polrestabes Bandung Kompol Reny Marthaliana via pesan singkat. Pengemudi motor yang salah jalur ini malah tidak mengurangi kecepatan. Bruk! Brigadir Asep pun tak sempat menghindar kemudian jatuh terkapar. "Motor dikendarai mahasiswa tersebut menabrak Brigadir Asep. Akibat kecelakaan tersebut Brigadir Asep mengalami patah tulang di bagian bahu sebelah kiri, pendarahan di kepala dan wajah lecet," kata Reny. Pengemudi motor diamankan ke Polsek Cinambo. Asep langsung diboyong ke RS Al Islam Bandung yang jaraknya dekat dari tempat kejadian. "Saat ini kondisinya sudah stabil dan dipindahkan dari IGD ke ruang perawatan. Rencananya besok (Senin) dilakukan tindakan operasi," kata Reny.