Satelit9.info Jakarta-Keberhasilan tim relawan SAR untuk mengevakuasi jenazah pendaki yang jatuh ke kawah Merapi Sabtu (16/5/2015) lalu yakni Erri Yunanto mendapatkan apresiasi tinggi dari Badan SAR Nasional (Basarnas). Rabu (27/5/2015) malam, lima potensi SAR yang menjadi aktor-aktor penting dalam evakuasi mendapatkan penghargaan langsung dari Kepala Basarnas, Marsekal Madya TNI FH Bambang Soelistyo. Kelima potensi SAR yakni Bakat Setyawan (29), Endro Sambodo (31), Andry Susanto (38), Akmat Muhsin (23) dan Rahmadiyono (24) berhasil melakukan proses evakuasi dengan kesulitan medan yang sangat tinggi di kawah gunung batten aktif di dunia tersebut. Dua relawan yakni Bakat Setyawan dan Endro Sambodo merupakan dua relawan yang menyentuh dasar kawah dan mengevakuasi jenazah ke dalam kantong untuk ditarik ke atas oleh tiga relawan lainnya. Proses evakuasi tersebut terhitung sangat berbahaya mengingat lokasi di backbone korban berada yakni di dekat kawah 48 memiliki suhu yang bisa mencapai 400 derajat Celcius. Sebelum proses evakuasi bahkan Mbah Rono, Kepala Badan Geologi sempat mengatakan jika kandungan gas beracun dari tiga kawah yang ada di puncak Merapi bisa kapan saja mengancam nyawa para relawan. Kepala Basarnas, Bambang Soelistyo mengatakan jika pemberian penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi Basarnas terhadap sumbangsih relawan yang telah berjuang dalam proses operasi SAR. "Ini merupakan bentuk apresiasi kami terhadap para relawan yang luar biasa ini, berhasil melakukan evakuasi yang sangat sulit dengan medan yang sangat berbahaya," ungkapnya. Menurut dia, keberhasilan tim untuk mengevakuasi Erri Yunanto merupakan bentuk penghargaan terhadap kemanusiaan yang sebenarnya. "Bagaimana tim ini berjuang untuk melakukan tugas bersama tanpa ada kepentingan untuk mencari imbalan merupakan bukti nyata yang tak perlu diragukan lagi, saya sempat berdoa sebelum mereka turun mengevakuasi dan kami sangat berterimakasih atas perjuangan itu, Gusti Allah sing bales," imbuhnya
. Senada, Kepala SAR Semarang Agus Haryono yang turut langsung dalam proses evakuasi Erri Yunanti pun menyatakan apresiasinya pada tim yang dengan gagah berani mematahkan spekulasi beberapa pihak yang pesimis dapat membawa kembali korban dari lokasi jatuh. "Kami menyadari itu sangat sulit dan butuh keberanian serta perhitungan matang dari seluruh tim, kami sangat mengapresiasi seluruh tim yang terlibat dalam proses evakuasi kemarin di Merapi," ungkapnya
. Senada, Kepala SAR Semarang Agus Haryono yang turut langsung dalam proses evakuasi Erri Yunanti pun menyatakan apresiasinya pada tim yang dengan gagah berani mematahkan spekulasi beberapa pihak yang pesimis dapat membawa kembali korban dari lokasi jatuh. "Kami menyadari itu sangat sulit dan butuh keberanian serta perhitungan matang dari seluruh tim, kami sangat mengapresiasi seluruh tim yang terlibat dalam proses evakuasi kemarin di Merapi," ungkapnya