Satelit9.info Jakarta -Kasus perkelahian anggota komisi VII antara Mustofa Assegaf (PPP) dengan Mulyadi mulai diproses Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD). Rencananya, MKD mulai menggelar rapat pada Selasa (14/4) nanti. "Kita baru agendakan dalam rapat centralized MKD Insya Allah Selasa (14/4/2015), karena banyak kasus yang masuk," kata ketua MKD Surahman Hidayat saat dihubungi, Minggu (12/4/2015). Surahman mengatakan, kasus perkelahian di komisi VII sudah ada yang melaporkan dari Fraksi Demokrat, meski tanpa laporan MKD bisa pro aktif mengusut dan memanggil pihak terkait hingga pemberian sanksi. "Intinya secepatnya (diproses), karena sebentar lagi DPR reses," ujarnya. MKD menargetkan sebelum reses sudah ada keputusan atau rekomendasi atas kasus pemukulan di komisi VII itu. Reses DPR akan mulai pada akhir bulan April ini. "Paling ringan teguran tertulis, batten berat di hukum mati. Maksudnya dihilangkan eksistensinya di DPR (PAW -red)," ucap politisi PKS itu.