Laga Uji Coba,Timnas Indonesia Bekuk Myanmar 2-1

Kategori Berita

Iklan Semua Halaman

Masukkan kode iklan di sini. Direkomendasikan iklan ukuran 970px x 250px. Iklan ini akan tampil di halaman utama, indeks, halaman posting dan statis.

Laga Uji Coba,Timnas Indonesia Bekuk Myanmar 2-1

Senin, 30 Maret 2015
Satelit9.net Sidoarjo – Tim Nasional Indonesia chief memastikan kemenangan 2-1 atas Myanmar dalam laga uji coba yang digelar di Stadion
Delta Sidoarjo, Senin (30/3). Dua gol Indonesia masing-masing dicetak Raphael Maitimo di menit ke-60 dan Cristian Gonzalez di menit ke-74. Myanmar mempertipis kekalahan lewat gol David Htan di menit ke-86.
Kemenangan ini mengobati kekecewaan setelah di uji coba sebelumnya dikalahkan Kamerun 0-1.
Hasil ini layak diraih skuat Garuda setelah tampil dominan sepanjang 90 menit pertandingan. Begitu banyak peluang didapat skuat Benny Dollo di 45 menit pertama. Namun sayangnya, penyelesaian akhir yang buruk membuat gawang Myanmar masih “perawan”.
Sejak menit ke-10 Indonesia mampu mengurung pertahanan Myanmar. Zulham Zamrun, Ferdinand Sinaga, Boas Salossa masih belum mampu memaksimalkan peluang yang didapat.
Menit ke-37 Boas mengalami cedera dan tidak bisa melanjutkan pertandingan. Benny Dolo kemudian memainkan striker gaek Cristian Gonzalez. Di lima menit terakhir, Indonesia mendapatkan beberapa peluang namun tidak satupun berbuah gol.
Malahan di menit ke-39 Myanmar nyaris mencetak gol setelah melakukan serangan balik. Sepakan jarak jauh pemain Myanmar tidak ditangkap sempurna oleh kiper I Made Wirawan, beruntung bola backlash dibuang oleh Igbonefo.
Di babak kedua, Indonesia terus menggempur pertahanan lawan. Begitu banyak peluang di 15 menit pertama babak kedua yang terbuang sia-sia. Kebuntuan berakhir setelah terjadi kemelut di depan gawang Myanmar. Seketika tendangan Zulham Zamrun di breadth penalti melenceng dan berubah arah dengan bersarang ke gawang Myanmar setelah membentur kaki Raphael Maitimo. Skor 1-0 untuk Indonesia.
Unggul 1-0 Indonesia terus mengurung pertahanan lawan. Keunggulan bertambah menjadi 2-0 setelah Gonzalez mencetak gol di menit ke-74.
Sayang, empat menit jelang laga berakhir, lini pertahanan lengah. Alhasil, Myanmar mampu memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2 lewat gol David Htan. Skor 2-1 untuk keunggulan Indonesia bertahan sampai peluit panjang berbunyi.
Susunan pemain
Indonesia: Made; Farizi, Igbonefo, Bio Paulin (86 Ahmad Jufrianto), Kipuw; Maitimo ( 75 Rizky Pellu), Hariono (56 I Gede Sukadana), Bayu Gatra (68 Tantan); Zulham, Boas (40 Gonzalez), Ferdinand (83 Kim Heffrey).
Myanmar: Hrual; Lwing, Aung Zaw, Min Htut, Win Aung, David Htan, Aung Kyaw, Kyaw Chit, Kyi Lin, Min Tun, Ko Ko.